Mamuju, Mesakada.com — Laga Bahrain vs Timnas Indonesia dalam lanjutan Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Grup C, berlangsung besok malam.
Banyak yang memprediksi Timnas Indonesia bakal meraih kemenangan di kandang Bahrain. Termasuk salah satunya Calon Bupati Mamuju, Sitti Sutinah Suhardi.
Sutinah memprediksi Timnas Indonesia bakal menang melawan Bahrain, dengan skor 2-3. Sutinah menganggap kemampuan Timnas Indonesia terus berkembang di bawah asuhan Shin Tae-yong.
“Prediksi saya skornya 2-3. 3 Indonesia dan 2 untuk Bahrain. Kemampuan Timnas Indonesia sudah jauh lebih baik sekarang. Kita kasih angka dua untuk Bahrain karena main di kandangnya,” kata Sutinah, Rabu (9/10/2024).
Berdasar Klasemen Grup C Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Bahrain saat ini menempati peringkat 3 dengan 3 poin. Lalu Indonesia mengikuti di posisi 4 dengan 2 poin.
Laga Bahrain vs Indonesia diprediksi berjalan sengit sejak awal. Pemenang laga ini punya kans naik ke peringkat 2, menggeser Arab Saudi yang megantongi empat 4 poin.
Sebab, selang beberapa jam kemudian Arab Saudi akan menjamu tim kuat Jepang, pada Jumat (11/10/2024) pukul 01.00 WIB. (js)